Daerah
Nelayan Temukan Mayat di Perairan Karangantu, Diduga Korban Hanyut dari Cilegon
SERANG.KlikViral.com-Nelayan Karangantu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang menemukan jenazah bocah di perairan Karangantu, tepatnya di Pulau Pisang.
Diduga jenazah tersebut merupakan bocah perempuan 5 tahun bernama Husna warga Bona Karta, Jombang, Kota Cilegon, yang dilaporkan hilang terseret arus di Kali Bona pada Minggu, 26 Februari 2023 lalu.
“Tim SAR Gabungan memulai pencarian H.4. SRU 1 akan melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet Basarnas menyusuri area perairan dari LKP ke hilir sisi kanan sejauh 3 KM,” katanya melalui pers rilis yang diterima.
Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Banten, Hairoe Amir Abyan membenarkan adanya penemuan mayat bocah perempuan di perairan Karangantu oleh nelayan sekitar.
Kata dia, saat tim SAR gabungan melakukan pencarian, petugas menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia sesuai dengan ciri-ciri korban yang sedang dilakukan pencarian.
“Tim sedang melakukan evakuasi ke lokasi di Karangantu, ” katanya saat di konfirmasi, Setelah dievakuasi korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga.
FRENTONI

Leave a Reply