Daerah
Wali Kota Serang Menghadiri Dan Meresmikan Acara Musrenbang RKPD Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Taktakan Kota Serang
SERANG, Klikviral.com – Acara Musrenbang tingkat Kecamatan Taktakan Kota Serang dihadiri oleh Wali Kota Serang, Camat Taktakan, Kapolsek, Koramil, Para Lurah se Kecamatan Taktakan, penggerak PKK, Tokoh Ulama, Tokoh masyarakat,tokoh pemuda Ketua RT dan RW ,
Acara dilaksankan di Hotel Puri Kayana Kota Serang Selasa, ( 31/01/2023 )
Sebelum acara Musrenbang dimulai terlebih dahulu para hadirin disajikan dengan seni tari khas kota serang Banten dan menyaksikan video seremonial tentang kegiatan kegiatan seluruh kelurahan Kecamatan Taktakan Kota Serang
M. Rohmat, S.SP, M.Si Camat Taktakan Kota Serang dalam sambutannya Alhamdulillah puji syukur pada Allah SWT, bahwa pada hari ini terlaksananya acara musrenbang tingkat kecamatan
Terima kasih kepada panitia yang telah menyediakan tempat untuk acara musrenbang pada hari ini sehingga acara dapat berjalan dengan baik lanjutnya
Kami sudah mengelompokkan beberapa persoalan di tingkat kelurahan diantaranya bidang infrastruktur dan hari ini akan menyampaikan hasil Musrenbang dari masing masing kelurahan
yang mana akan dilanjutkan ke musrenbang tingkat kota
musrenbang hari ini adalah untuk membahas langkah program pembangunan yang mana sebelum diadakannya musrenbang tingkat kecamatan, terlebih dahulu sudah dilaksanakannya musrenbang di tingkat kelurahan yang dihadiri berbagai macam unsur yang ada di Kecamatan Taktakan
Karena semua pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah kota serang semua itu harus kita nikmati oleh kita semua serta dapat kita rasakan dan azas manfaatnya untuk kesejahteraan masyarakat ungkapnya
H. Syafrudin, S.Sos, M.Si Wali Kota Serang dalam sambutannya saya selaku Wali Kota Serang mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya yang hari ini memenuhi acara musrenbang tingkat kecamatan Taktakan Kota Serang dan Insya Allah apa yang kita lakukan demi kepentingan masyarakat Kecamatan Taktakan Insya Allah termasuk bagian dari ibadah,saya selaku pemerintah kota serang mengapresiasi atas terselenggaranya Musrenbang Kecamatan Taktakan dan acaranya pun juga sangatlah berbeda dan luar biasa dengan acara Musrenbang yang dilaksanakan kecamatan lainnya
Perlu saudara ketahui bahwa saya di lantik jadi Wali Kota Serang pada tanggal 5 Desember 2018 dan akan berakhir masa jabatan saya 5 Desember 2023 akan tetapi saya masih punya kewenangan dan anggaran untuk menyelesaikan program musrenbang sampai akhir 2024 imbuhnya
Acara musrenbang dilaksanakan setiap awal tahun dan untuk kepentingan tahun berikutnya
musrenbang yang sudah di laksanakan oleh masing masing kelurahan dan yang telah tersusun usulan usulannya untuk dilanjutkan ke kecamatan, jangan sampai ada yang ketinggalan tegasnya
Yang terjadi permasalahan di kota serang, semua itu sasaran tembaknya ke wali kota, padahal ada yang punya kewenangannya yaitu ada lurah, ada camat, ada dinas dinas yang lainnya
namun masyarakat awam taunya permasalahan yang ada taunya hanya Wali Kota saja, maka dari itu sekali lagi saya berharap kepada hadirin tolong berikan masukan yang positif dalam rangka mensejahterakan masyarakat Taktakan, saya berharap para hadirin dapat memberikan informasi tentang perkembangan masyarakat, disamping itu juga dapat memberikan aspirasi, dan semua, tentang pembangunan kota serang bukan tanggung jawab wali kota saja, akan tetapi semua itu tanggung jawab kita semua tegasnya
Tentang gizi buruk yang ada di Wilayah Kecamatan Taktakan antaranya :
1 Kelurahan Panggung jati 6
orang
2. Kelurahan Taktakan 23 orang
3. Kelurahan Taman baru 3 orang
4. Kelurahan Sayar 2 orang
5. Kelurahan Sepang 3 orang
6. Kelurahan Kalang anyar 1
orang
7. Kelurahan Kuranji 3 orang
Maka perlu perhatian khusus dan segera ditangani dengan segera
Mudah mudahan di tahun 2023 ini stunting gizi buruk yang ada di Kecamatan Taktakan dapat segera terselesaikan tegasnya
sekaligus dengan ini saya dengan mengucapkan bismillahirrohmanirrohim acara musrenbang saya nyatakan resmi dibuka lanjutnya
Dian Hadi, SE salah satu warga umbul tengah yang turut hadir dalam acara Musrenbang tingkat kecamatan taktakan dalam perbincangan dengan awak media klik viral mengatakan bahwa dengan adanya stunting gizi buruk, saya berharap jangan bosan bosan yang bertugas di pos Yandu atau pihak terkait untuk selalu berkoordinasi dan selalu memberikan motivasi serta perhatian khusus agar gizi buruk di lingkungannya dapat terselesaikan dengan baik dan saya merasa prihatin dengan adanya gizi buruk di masyarakat tersebut, semoga masalah gizi buruk tersebut tahun 2023 ini dapat segera teratasi dengan tuntas harapnya
Tentang program pembangunan infrastruktur dan lainnya mudah mudahan apa yang telah diajukan usulannya dapat segera terealisasi dengan segera, agar masyarakat dapat menikmati hasil pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah Kota Serang tandasnya
M. Jandan Salim, SE