SERANG, Klikviral.com – Kegiatan Ajang silaturahmi Keluarga besar Solmet DPD Kota Serang, dihadiri oleh Sekjen DPN Solmet, DPAC se Kota Serang, DPKL se Kota Serang, bertempat di Lingkungan Sumur Putat Cipocok Jaya Kota Serang, Rabu, (08/02/2023)
Jhoni Agusti Maulidi Ketua Solmet DPD Kota Serang dalam sambutannya Alhamdulillah kita dapat berkumpul dan bertemu wajah dalam rangka ajang bersilaturahmi keluarga besar Solmet mudah mudahan kita semua selalu diberi kesehatan dan tetap semangat
Tentang rencana gatering dan sekaligus menghadiri pelantikan Solmet DPW Sukabumi, dan Insya Allah Solmet DPD Kota Serang turut hadir memenuhi undangan acara pelantikan DPD Sukabumi tersebut ungkapnya
Solmet DPD Kota Serang rencana pemberangkatan pada tanggal, 25 Pebruari 2023 pukul 21.00 WIB dimohon seluruh pengurus dan anggota Solmet dapat ikut serta dalam pemberangkatan tersebut dan itu merupakan sebagai suatu kekompakan sehingga kita dapat bersinergi antara Solmet DPD Kota Serang dengan saudara kita Solmet DPD Sukabumi harapnya
Kamaludin Sekjen DPN Solmet dalam sambutannya mengatakan saya berharap Solmet melakukan statement, terutama ada yang mengatakan Kota Serang tidak layak menjadi Kota Provinsi Banten, perkataan tersebut saya nyatakan tidak layak kami terima,” tegasnya
Rangkaian kegiatan dalam satu sisi kita mengambil kesimpulan
Terkait pembentukan pengurus Solmet dari tingkat kota sampai ke tingkat kelurahan yang telah dilakukan oleh ketua Solmet DPD Kota Serang beserta jajarannya sehingga kepengurusan menjadi lengkap dari tingkat DPD Kota hingga kepengurusan tingkat kelurahan dan semua itu saya nyatakan sudah sangat baik tuturnya
Solmet DPD kota Serang dengan waktu dekat ini Insya Allah akan memiliki sekretariat sendiri, agar pengendalian administrasi maupun untuk kegiatan lainnya semua itu akan lebih baik dari yang terbaik tegasnya
Agenda saya rencana memiliki mobil ambulan untuk Solmet DPD Kota Serang, Alhamdulillah sudah terealisasi satu unit ambulan mudah mudahan mobil ambulan tersebut bermanfaat dan saya mohon agar dirawat dengan baik dan dipergunakan dengan sebaik mungkin agar dapat disesuaikan dengan kondisi atau kebutuhan di lapangan harapnya
Dengan segala keterbatasannya pengurus dan anggota Solmet DPD Kota Serang tetap bergerak dan bergerak demi kesuksesan untuk membangun sel sel usaha dengan tujuan untuk peningkatan ekonomi organisasi dan target utamanya adalah agar pengurus dan anggota dapat berpartisipasi turut serta dalam meningkatkan ekonomi dengan wadah solmet agar organisasi tetap berjalan dengan baik, saya sangat mengapresiasi atas kekompakan dan kegigihannya demi kemajuan organisasi hingga kita dapat meraih kesuksesan yang kita harapkan tutupnya
Dalam acara ajang silaturahmi tersebut dalam kesempatan masing masing dari perwakilan Dewan Perwakilan Tingkat Kecamatan ( DPKC ) dan Dewan Perwakilan Kelurahan ( DPKL ) saling memberikan masukan dan usulannya, dan untuk selanjutnya usulan yang telah di ajukan akan menjadi usulan prioritas, yang mana usulan prioritas tersebut akan dipenuhi oleh DPW
Rencana kegiatan gathering ke Sukabumi tersebut adalah untuk menghadiri acara pelantikan kepengurusan Solmet DPD Sukabumi dan ini merupakan tolak ukur tentang kekompakan pengurus dan anggota Solmet DPD Kota Serang
Dan mari kita tunjukan bahwa Solmet DPD Kota Serang tetap jaya, peduli dan bersinergi
Solmet DPD Kota Serang, Merdeka Aje Kendor
M. Jandan Salim, SE