Uncategorized
GMAKS Soroti Program Banten Berqurban PT. ABM
Klikviral.com – Ketua Gerakan Masyarakat Anti Krimilitas (GMAKS) Saeful Bahri, soroti Program Banten Berqurban dan penggemukan sapi tahun anggaran 2022 – 2023 pada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT. ABM.
Menurut Saeful Bahri, banyak ditemukan kejanggalan yang diduga merugikan PT. Agrobisnis Banten Mandiri (ABM) dan APBD Banten, karena program Banten Berqurban dan penggemukan sapi tidak berjalan dan malah meninggalkan piutang.
“Kerjasama antara PT ABM dengan beberapa Mitra diduga salah satu pemicu kerugiannya. Karena beberapa pengurus memiliki jabatan dikedua perusahaan tersebut,” Kata Saeful Bahri,
Atas transaksi dengan pihak yang mempunyai hubungan relasi yang sama, maka diduga tidak ada laporan dari direktur operasional maupun komisaris kepada PT ABM dan tidak dilaporkan dalam catatan atas laporan keuangan (CaLT) tahun 2022-2023.
“Adanya pengurus yang merangkap jabatan PT. ABM dan PT. ANG Juga Koperasi Lumbung Ternak yang diduga menyebabkan berbenturan kepentingan dan tidak mengindahkan peraturan. ” Paparnya
“Informasi yang kita peroleh, PT. ABM dalam Usaha Banten Berqurban masih menyisakan piutang sebesar Rp 2.7 Miliar dan harus segera diselesaikan.” Tambah Saeful Bahri
Sementara itu Plt. Direktur PT. ABM, Yoga Utama mengatakan untuk hasil temuan Inspektorat Provinsi Banten sudah di selesaikan oleh kuasa hukum PT. ABM dan Masalah tekhnis lain atas temuan Inspektorat, pihaknya mengaku tidak mengetahuinya.
“Untuk piutang ada yang sudah di selesaikan dan ada yang masih berproses, untuk tekhnis saya kurang faham silahkan tanya yang bersangkutan, ” Kayanya Saat dikonfirmasi via WhatsApp, Kamis (17/04/2025)
“Saya kurang Faham tentang qurban (Program Banten Berqurban – Red) silahkan tanya yang bersangkutan atau ke Inspektorat.” Jelasnya
