kenaikan pangkat
Hadiri Syukuran Kenaikan Pangkat Personel Kodim 0601/Pandeglang, Danrem 064/MY Ingatkan Anggota Selalu Bersyukur
PANDEGLANG, klikvirak.com – Komandan Korem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 064 serta Para Kasi Korem 064/MY, dan Kabalak Jajaran Korem 064/MY menghadiri kegiatan syukuran kenaikan pangkat anggota Kodim 0601/Pandeglang , Rabu ( 12/4/2023)
Kegiatan diawali pemberian takjil gratis kepada pengguna jalan yang melintas di depan Kodim 0601/Pandeglang, dilanjutkan pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan Sholat Isya berjamaah dilanjutkan dengan sholat terawih bersama yang dilaksanakan di Mushola Al Barokah Kodim 0601/Pandeglang
Dalam kesempatan ini Komandan Korem 064/MY menyampaikan, terlebih dahulu marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat tuhan yang maha esa, di mana diberikan kesehatan lahir maupun batin, sehingga pada hari ini kita dapat hadir bersama dalam rangka mengikuti acara syukuran kenaikan pangkat anggota Kodim 0601/Pandeglang periode 1 April 2023, dalam keadaan sehat wal’afiat.
” Hari ini Abah Danrem di sini dalam rangka, mensyukuri nikmat anak-anak Abah yang naik pangkat mulai dari Tamtama, Bintara dan Perwira,” katanya.
Adapun, lanjutnya, salah satu cara mensyukuri nikmat kenaikan pangkat tersebut adalah dengan berbagi kepada sesama melalui pemberian takjil dan santunan terhadap anak yatim.
” Mudah-mudahan tidak seremonial. Lakukan terus, anggap ini bulan suci ramadan ini adalah bulan suci ramadan terakhir. Jadi harus berlomba-lomba dalam kebaikan dalam memperbanyak amalan,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kajari Pandeglang, Pj. Sekda Banten mewakili Bupati Pandeglang, yang mewakili Kapolres Pandeglang, Ketua MUI Pandeglang, Pimpinan Ponpes Almizan
Indrimardi22 – A.Syukur