Daerah
Jalan Tol Di Demo
TANGERANG, klikviral.com – Banjir yang mengepung dan melumpuhkan Desa Kadu Kecamatan Curug Kabupaten Tangerang, menimbulkan bencana dan gejolak masyarakat.
Aksi unjuk rasa yang diikuti oleh masyarakat Desa Kadu dan ormas Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK) DPC Kabupaten Tangerang bersama sama menduduki ruas jalan gerbang tol Bitung, Rabu (16/11/2022)
Ali Usman Sekertaris GPK DPC Kabupaten Tangerang mengatakan kepada awak media klik viral,” Kami bersama sama dengan elemen masyarakat Desa Kadu meminta pertanggung jawaban dari PT Jasa Marga sebagai pihak Jalan Tol ini,” ucapnya
“Kelalaian dari pihak Jasa Marga yang sangat kami sesalkan sehingga mengakibatkan Desa Kadu sampai terkepung banjir,” imbuhnya
“Akibat kelalaian ini kami meminta pertanggung jawaban Jasa Marga sehingga menimbulkan bencana banjir,” tegasnya
“Kami sangat berharap kepada pihak Jasa Marga agar cepat tanggap dalam persoalan ini,” harapnya
“Dan bila aksi ini tidak ada solusinya kami akan terus melakukan aksi ini dengan yang lebih besar dari sekarang,” tutupnya
Ahmad Waliyudin – RG
Leave a Reply