#wisatabantenexcited
Kehadiran Suku Baduy Di Kabupaten Lebak Disambut Meriah
LEBAK, Klikvifal.com – Suku Baduy acara Seba ke Pemerintah Kabupaten Lebak Disambut Meriah, Jumat, ( 28/04/2023 )
Dengan gagahnya warga masyarakat suku Baduy berjalan kaki dari wilayah Baduy menuju Kabupaten Lebak Banten dengan berjalan kaki sepanjang 60 Km tanpa menggunakan alas kaki dan terlihat berjalan cepat dan tegap dengan rombongan Baduy sebanyak 1.250 orang tepat jam 15.00 Wib sampai ke pendopo Bupati Kabupaten Lebak Banten
Dengan kehadiran rombongan masyarakat suku Baduy disambut oleh Pemerintah Kabupaten Lebak beserta jajarannya dan disambut juga oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Banten beserta jajarannya
Dalam kehadiran masyarakat suku Baduy di kabupaten Lebak merupakan acara tahunan yang disebut seba Baduy
Masyarakat Baduy hari ini bermalam di Kabupaten Lebak dan besok hari Sabtu 29 April 2023 dilanjut perjalanan menuju Kota Serang untuk bertemu dengan Gubernur Banten beserta jajarannya
Acara Seba Baduy merupakan bagian dari icon Provinsi Banten sehingga setiap ada acara Seba Baduy banyak wisatawan lokal maupun wisatawan manca negara turut hadir untuk menyaksikan acara tersebut
Wisatawan manca negara pada umunya yang datang ke Provinsi Banten selain menyaksikan acara Seba Baduy mereka bertujuan berwisata di tempat tempat pariwisata yang ada di Wilayah Provinsi Banten, karena di Banten tempat wisatanya sangat unik dan natural.
#wisatabantenexcited
M. Jandan, SE