SERANG, klik viral.com – Dinas Ketahanan Pangan Pertanian Dan Perikanan Kota Serang mengadakan sosialisasi bimbingan teknis penyusunan alokasi pengelolaan dan penyaluran pupuk subsidi.
Bertempat di salah satu hotel di Kota Serang yang diikuti oleh Kadis,Sekdis, Kabid Pertanian Dan Ketahanan Pangan dan Staff serta para pengurus Poktan se Kota Serang, Kamis (3/11/2022)
Andini Kabid Pertanian Dan Ketahanan Pangan Kota Serang mengatakan kepada awak media klik viral, “Kebutuhan akan pupuk di tingkat petani dimana kebutuhannya pada saat dibutuhkan oleh petani,'”
“Terkait penyaluran pupuk bersubsidi kami melakukan koordinasi juga dengan komisi pengawas publik Kota Serang dimana kita akan menindaklanjuti dan mengecek kembali dilapangan kondisi yang sebenarnya di lapangan (para petani),” ucapnya
“Dimana untuk mengupayakan penyelesaian permasalahan pada musim tanam sampai bulan Desember, petani mendapatkan pupuk bersubsidi dan penyalurannya harus sesuai tepat sasaran,”
“Banyak informasi dan masukan dari bawah yang menjadi masukan bagi kami, untuk menekan pelanggaran dengan melakukan koordinasi dengan semua pihak,” imbuhnya
‘Bila hal tersebut memang adanya informasi dan masukan tentang pelanggaran terkait pupuk bersubsidi akan mengecek langsung apakah informasi itu riil atau hanya sebuah praduga,” tegasnya
“Diharapkan pada musim tanam ini para petani mendapatkan haknya pupuk bersubsidi yang sesuai dengan alokasi yang dibutuhkan oleh kelompok tani tersebut,” harapnya
“Dan bila hal tersebut benar adanya kami akan melakukan perbaikan perbaikan agar tidak terjadi penyimpangan-penyimpangan didalam pendistribusian pupuk bersubsidi,”
“Kami dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Serang akan melakukan pengawasan sampai ketingkat petani jadi jangan suka bermain main dengan pupuk bersubsidi,” tutupnya
Tantowi – RG