Connect with us

    Sambut Hari Sumpah Pemuda HSP, Muspika Kecamatan Munjul Gelar Donor Darah

    POLRI

    Sambut Hari Sumpah Pemuda HSP, Muspika Kecamatan Munjul Gelar Donor Darah

    PANDEGLANG, klikviral.com – Muspika Kecamatan Munjul Kabupaten Pandeglang, Banten menggelar kegiatan Donor Darah, dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda HSP. Senin (23/10/2023). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kecamatan Munjul

     

    Hadir dalam Kegiatan tersebut H. Rudianto, SH (Kadishub Kababupaten Pandeglang – PLT Camat Munjul), Hasim, SE, MM (Sekmat Munjul), Pedrik (Ketua KNPI Kecamatan Munjul), Ruliansyah, Amd, Kep (Koordinator Donor Darah PMI Kab. Pandeglang), Tedi (Pembina KNPI Kecamatan Munjul), BRIPKA Arif Supratman (Anggota Polsek Munjul), BRIPKA Ruslan Maulana (Anggota Polsek Munjul), SERTU Tata Subrata (Anggota Koramil Munjul), BRIPDA Bayu Lesmana (Anggota Polsek Munjul), SERDA H. Sriyanto (Anggota Koramil Munjul), Kepala Desa se-Kecamatan Munjul, Siswa/i SMA/Sederajat, serta Masyarakat sekitar

    IKLAN DPD RI DARI FORUM KOMUNIKASI ANTAR RELAWAN 2024 ( FOKAR24)

    Acara yang dimulai pukul 07.00 wib tersebut mentargetkan sebanyak 300 kantong darah.

     

    “Target donor 300 kantong darah. Hingga saat ini jumlah pendaftar donor sebanyak 116 pendaftar,” ujar Ruliansyah, Amd, Kep (Koordinator Donor Darah PMI Kabupaten Pandeglang)

     

    Kegiatan donor darah dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT Sumpah Pemuda ke-95 Tanggal 28 Oktober 2023 yang di selenggarakan oleh KNPI Kecamatan Munjul & selaku petugas donor darah dari PMI Kabupaten Pandeglang.

    Adapun kelabihan donor darah dapat memberikan sejumlah manfaat yang positif bagi pendonor itu sendiri misalnya, menjaga kesehatan jantung dan sirkulasi darah, mengurangi jumlah kolesterol jahat, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu mendeteksi dini penyakit tertentu dan dapat menjaga kesehatan mental.

     

    Ruliansyah, Amd, Kep (Koordinator Donor Darah PMI Kabupaten Pandeglang) menambahkan aksi donor darah ini sebagai bentuk kepedulian pihak pemerintah, swasta, dan masyarakat terhadap kemanusian.

     

     

    (YEN/RG)

    Click to comment

    Leave a Reply

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    More in POLRI

    To Top
    << jangan taruh dulu di sini >> oke